Liputan6.com, Jakarta Persaingan ponsel lipat kelas premium kembali memanas, di mana HP Samsung Galaxy Z Fold 7 akan ditantang langsung dengan ponsel baru Oppo, yakni Find N6.
Mengutip 9to5Google, Kamis (6/11/2025), pembocor asal China Digital Chat Station menyebutkan, Oppo Find N6 akan hadir dengan layar luar berukuran 6,6 inci dan layar utama sebesar 8,1 inci.
Dia mengatakan, desain HP lipat baru Oppo tersebut akan memiliki desain lebih tipis dan ringan, menjadikannya salah satu ponsel layar lipat paling portable di kelas flaghship saat ini.
Baterai Jumbo, Performa Ngebut
Tak hanya itu, raksasa teknologi asal China ini juga kabarnya melakukan peningkatan besar-besaran di sektor baterai dengan menaikkan kapasitas ke 6.000 mAh dari 5.600 mAh di Find N5. Kapasitas ini juga jauh di atas Galaxy Z Fold 7 milik Samsung yang hanya 4.400 mAh.
Soal performa, Oppo melengkapi HP Android barunya ini dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 milik Qualcomm yang menjanjikan performa lebih efisien dan cepat untuk multitasking dan gaming.
Kamera Utama Sony dan Fitur Baru
Di sektor fotografi, Oppo Find N6 diprediksi membawa sensor utama Sony LYT808 50MP dan lensa telefoto periskop 50MP dengan zoom optik 3x. Perusahaan juga kabarnya bakal menambahkan tombol kustomisasi baru untuk menggantikan fitur "Alert Slider" ala OnePlus.
Fitur lain yang turut disematkan meliputi pengisian daya nirkabel, sensor sidik jari di sisi bodi, serta ketahanan terhadap air yang sama seperti seri sebelumnya.
Meski Oppo belum memberikan pernyataan resmi terkait waktu peluncurannya, banyak pihak memperkirakan Find N6 akan diperkenalkan sekitar awal 2026. Dengan peningkatan desain dan performa yang menjanjikan, Find N6 berpotensi menjadi salah satu ponsel lipat paling menarik di tahun depan.
Oppo Find N5 Diminati Konsumen
Meski dijual dengan harga premium sebesar Rp 28 juta, Oppo Find N5 justru ludes terjual di berbagai toko offline Oppo di berbagai daerah di Indonesia hanya dalam hitungan beberapa hari resmi diluncurkan.
Fenomena ini sangat mengejutkan, sekaligus menjadi bukti pasa smartphone layar lipatpremium berkembang pesat dan sangat diminat.
Menurut Oppo Indonesia, tingginya animo terhadap HP Android Find N5 ini melebihi ekspektasi awal perusahaan berbasis di China tersebut.
"Oppo Find N5 terpantau habis terjual di hampir seluruh toko offline Oppo di Indonesia dalam waktu yang relatif singkat sejak pertama kali tersedia," kata Arga Simanjuntak, Head of Public Relations OPPO Indonesia, dalam keterangannya, Senin (12/5/2025).
Dia menambahkan, "fenomena ini adalah respons luar biasa, terutama mengingat HP Find N5 menjadi salah satu foldable dengan harga tertinggi di pasaran saat ini.”
Tak hanya itu, HP baru Oppo tersebut diakui telah mencetak rekor penjualan, mengungguli generasi sebelumnya, Find N3.
Find N5 hadir dengan desain ramping dan ringan, namun tetap menyuguhkan layar besar dan nyaman untuk pemakaian sehari-hari dan multitasking. Inovasi HP Android milik Oppo dan pengalaman penggunaan ditawarkan jadi daya tarik utama bagi konsumen kelas atas.
Stok Terbatas, Ini Kata Oppo Indonesia!
Meski bukan HP lipat termurah, Oppo Find N5 justru membuktikan konsumen di Tanah Air kini lebih terbuka terhadap teknologi baru, termasuk di segmen flagship.
"Tingginya permintaan menunjukkan masyarakat semakin mempertimbangkan nilai dan pengalaman penggunaan, bukan sekadar harga," ujar Arga.
Perusahaan mengakui saat ini stok HP barunya tersebut masih terbatas di berbagai wilayah. Oppo sedang mengupayakan percepatan distribusi ulang, dengan harapan ketersediaan kembali normal setelah 20 Mei mendatang.
"Kami sedang bekerja keras untuk menambah ketersediaan stok. Konsumen yang berminat untuk beli Find N5 harap bersabar, dan menyampaikan terima kasih atas antusiasme luar biasa dari para konsumen," kata Arga.
Berkaca dari fenomena ini, membuktikan HP layar lipat premium telah keluar dari pasar niche. Di mana konsumen kini semakin berani mencoba teknologi baru, meskipun harus merogoh kocek lebih dalam.
Oppo Find N5 Bisa Tahan Beban hingga 50 kg
Salah satu fitur yang paling mencuri perhatian saat peluncuran Oppo Find N5 adalah engsel Titanium Flexion yang bisa menahan beban hingga 50 kilogram.
Material titanium grade 5 dan Ultra High Strength Steel membuat bagian engsel ini 36 persen lebih kokoh dari generasi sebelumnya, tapi tetap ringan dan presisi.
Oppo bahkan memakai teknik cetak 3D buat menjamin daya tahan dan akurasi strukturnya. Ini membuat pengalaman buka tutup HP layar lipat tersebut terasa mulus dan nyaman.
Oppo Find N5 juga sudah kantongi sertifikasi TUV Rheinland Reliable Folding, yang membuktikan keandalan perangkat lipat ini untuk jangka panjang.
.png)
3 weeks ago
9
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5424558/original/005858800_1764146891-Poco.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5424644/original/081142100_1764150133-Google_Meet.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5424443/original/007804400_1764142642-ALFONS_TUNJAYA.jpg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5393654/original/047231900_1761566632-WhatsApp_Image_2025-10-27_at_6.57.20_PM.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5394791/original/037000600_1761640597-kakseto.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4402814/original/059145300_1681978923-20230420-Pakaian-Impor-Bekas-Lebaran-Idul-Fitri-Iqbal-1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5393710/original/099592200_1761575550-WhatsApp_Image_2025-10-27_at_22.20.05.jpeg)








