Liputan6.com, Jakarta Steven Gerrard menyoroti kondisi Liverpool yang sedang terpuruk setelah kekalahan telak dari PSV. Legenda The Reds itu menegaskan klub belum masuk fase krisis, meski performa tim sangat mengkhawatirkan.
Liverpool baru saja dihajar 1-4 oleh PSV di Anfield pada laga Liga Champions, Kamis (27/11/2025) dini hari WIB. Hasil ini membuat tekanan terhadap Arne Slot dan skuadnya semakin berat.
Dalam 12 pertandingan terakhir di semua ajang, Liverpool sudah kalah sembilan kali. Catatan ini menjadi periode terburuk mereka sejak rentetan negatif pada awal era 1950-an.
Situasi ini membuat banyak pihak mempertanyakan arah proyek Liverpool bersama Slot. Gerrard pun mencoba memberikan pandangan jujur, sekaligus pesan tegas kepada mantan klubnya itu.
Bukan Krisis, tapi Liverpool Sedang Terpuruk
Steven Gerrard menilai kekalahan beruntun dan performa buruk Liverpool memang alarm besar. Namun, ia menolak menyebut The Reds sedang dalam kondisi krisis besar yang butuh waktu bertahun-tahun untuk dipulihkan.
Menurut Gerrard, Liverpool masih punya fondasi kuat karena sebagian besar pemain yang ada saat ini baru saja merasakan gelar juara liga dalam beberapa bulan terakhir. Ia percaya kualitas individu di skuad tetap mampu membawa tim bangkit.
“Setiap kekalahan, terutama cara kekalahannya, membuat Anda semakin dekat dengan krisis,” kata Gerrard kepada TNT Sports.
“Saya tidak suka memakai kata krisis karena krisis bagi saya adalah klub yang butuh bertahun-tahun untuk kembali ke puncak. Saya tidak berpikir Liverpool berada di titik itu sama sekali. Mereka masih punya pemain-pemain yang luar biasa.
“Ini masih mayoritas skuad yang menjuarai liga beberapa bulan lalu. Jadi saya pikir kata krisis terlalu berlebihan, tapi Anda tak bisa menyangkal bahwa tim ini sedang sangat kesulitan.”
Lini Belakang Disorot: Terlalu Mudah Ditembus
Meski menolak kata krisis, Gerrard sama sekali tidak membela performa Liverpool melawan PSV. Ia justru menyoroti betapa mudahnya The Reds ditembus ketika kehilangan bola.
Menurutnya, Liverpool terlalu rapuh saat transisi dan terlihat tidak stabil begitu lawan melakukan serangan balik. Kondisi ini membuat gawang mereka terlalu sering terancam dan kebobolan dalam jumlah besar.
“Mereka kebobolan terlalu banyak gol, mereka terlalu terbuka saat transisi, terlihat sangat rentan dan tidak stabil begitu bola hilang,” jelas Gerrard.
“Anfield sudah menceritakan segalanya, kursi-kursi kosong dengan 10 menit tersisa, begitu gol ketiga masuk pertandingan sudah selesai.
“PSV tampil luar biasa dan sangat pantas meraih kemenangan. Masalah Liverpool menjadi semakin dalam, tekanan semakin intens dan perlu ada banyak perenungan malam ini, sudah pasti.”
Performa Buruk Konate dan Pertanyaan soal Komposisi Bek
Dalam analisisnya, Gerrard juga menyoroti keputusan Arne Slot menarik Ibrahima Konate. Ia menilai pergantian tersebut menjadi sinyal besar mengenai performa sang bek tengah.
Menurut Gerrard, keputusan itu semakin memperjelas bahwa komposisi lini belakang Liverpool saat ini tidak ideal. Ia mempertanyakan kualitas dan keseimbangan susunan empat bek yang mengakhiri laga.
“Saya pikir pergantian Konate itu sangat besar. Saya rasa itu menyampaikan sebuah cerita karena Anda melihat empat bek yang mengakhiri pertandingan,” turut Gerrard.
“Curtis Jones, Ryan Gravenberch, Virgil van Dijk dan Milos Kerkez. Itu bukan lini belakang Liverpool dan tidak akan pernah menjadi lini belakang Liverpool,” pungkasnya.
Sumber: Metro
.png)
5 hours ago
1
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425755/original/001354300_1764236505-Persik_vs_Semen_Padang.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5421524/original/046512900_1763932863-AC_Milan_Christian_Pulisic.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425688/original/054280600_1764234657-AP25330770191699.jpg)







:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5166898/original/057189800_1742289760-Kubis.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399871/original/087136600_1762030910-Real_Madrid_s_Kylian_Mbappe__centre_left__celebrates_with_Eder_Militao_valencia.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399867/original/092098400_1762030524-AP25305750064045.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2329838/original/027334000_1534242620-000_RO8AM.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5395020/original/028349200_1761648617-IMEDIC_2025_-_02-66.jpg)